Prabowo Subianto Dapat Dukungan Relawan Jokowi se-Jawa Timur pada Pemilihan Presiden 2024

Avatar photo

- Pewarta

Senin, 7 Agustus 2023 - 11:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JATIMRAYA.COM – Calon presiden (capres) Prabowo Subianto mendapat dukungan para Relawan Joko Widodo (Jokowi) se-Jawa Timur pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

“Kami menangkap pesan restu dari Pak Jokowi atas dukungan Pak Prabowo,” kata Koordinator Relawan Jokowi se-Jawa Timur, Afifuddin dalam keterangannya di Surabaya, Senin, 7 Agustus 2023.

Menurutnya, masyarakat dari berbagai elemen semakin bergelombang memberikan dukungan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto untuk maju melanjutkan kepemimpinan Presiden Jokowi pada Pilpres 2024.

Dukungan tersebut sebagai bukti konkret restu Jokowi terhadap Prabowo untuk melanjutkan prestasi dan pembangunan berkelanjutan untuk Indonesia.

Baca artikel lainnya di sini: Relawan Mas Bowo Bagikan Bantuan Sembako di 3 Kabupaten, Yaitu Garut, Lombok Barat, dan Banjar

Afifuddin mengatakan dukungan tersebut disampaikan saat deklarasi para relawan Jokowi mendukung bakal capres Prabowo di Ponorogo, Jatim, Minggu 6 Agustus 2023.

Deklarasi tersebut dihadiri berbagai simpul wilayah Jawa Timur di antaranya Tuban, Bojonegoro, Lamongan, Tulungagung, Blitar, Trenggalek, Kediri, dan se-Mataraman.

“Kami sebagai pengikut setia, menyatukan tekad, meluruskan niat, dan mensolidkan suara memberikan kepada Pak Prabowo Subianto untuk meneruskan estafet kepemimpinan sebagai Presiden 2024-2029,” katanya.

Dukungan ini, lanjut dia, dilakukan atas inisiasi para relawan sebagai sikap nyata untuk mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan kepada sosok tepat dan memahami visi kerja Jokowi selama memimpin pembangunan nasional.

“Kami menyatukan dukungan atas dorongan sendiri dengan dorongan sinyal Pak Jokowi.”

“Pak Prabowo sosok yang tepat karena mengerti, melihat setiap langkah keputusan Pak Jokowi dalam melakukan kerja besar di nasional,” ujar Afifuddin.

Selain itu, Prabowo dinilai sudah membuktikan loyalitasnya terhadap Jokowi dan mampu melaksanakan tugas yang diberikan untuk masyarakat.

Kompetensi Prabowo sebagai pemimpin terbukti dari kinerja gemilang Kementerian Pertahanan sehingga kinerja Kabinet Indonesia Maju meraih rapor “approval rating” yang tinggi.

“Pak Prabowo membuktikan kerjanya sebagai Menteri Pertahanan dan menjawab keraguan dengan catatan apik sebagai menteri terbaik.

Alhasil, kinerja Presiden Jokowi meraih apresiasi tinggi dari masyarakat berkat kinerja Pak Prabowo sebagai menteri,” kata pria yang akrab disapa Afif tersebut.

Dukungan relawan, katanya, juga melihat aspek tantangan Indonesia di masa mendatang.

Indonesia membutuhkan pemimpin yang mengerti persaingan global dan berani memberi solusi.

“Kami bersama masyarakat Jawa Timur akan gerilya mengenalkan Pak Prabowo sebagai penerus Pak Jokowi kepada masyarakat Jawa Timur.”

“Kami menyadari penting untuk memberikan dukungan yang simultan agar pembangunan sesuai dengan cita-cita proklamasi bisa terwujud,” kata Afifuddin.***

Berita Terkait

Pilkada Jawa Barat 2024, Pasangan Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan Menang hingga di Atas 60 Persen
Warga Antusias Sapa Presiden RI Prabowo Subianto Saat Nyoblos Pilkada di Bojong Koneng, Bogor
TGB Putuskan Mundur dari Perindo, Sempat Sebut Punya Kesamaan Visi dengan Hari Tanoesoedibjo
Majelis Syuro PKS Yakin Prabowo Subianto Mampu Jadikan Indonesia Pemimpin di ASEAN, Ini Penjelasannya
Puan Maharani Ditetapkan Sebagai Ketua DPR RI Periode 2024-2029 dalam Rapat Paripurna di Senayan
Kang Dedi Mulyadi Tanggapi Hasil Survei Indikator Politik yang Berhasil Tembus hingga 77 Persen
Calon Wakil Wali Kota Bandung, R. Dhani Wirianata Sebut Ojek Online Bisa Atasi Kemacetan di Kota Bandung
Golkar Sebut Pendamping Dedi Mulyadi Sebagai Cawagub Jawa Barat adalah Kader Golkar Ade Ginanjar
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Kamis, 6 Maret 2025 - 11:05 WIB

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Angkat Bicara Soal Penyidikan KPK dalam Kasus Dugaan Korupsi Bank BJB

Rabu, 5 Maret 2025 - 21:05 WIB

CSA Index Maret 2025 Turun, Tapi Pelaku Pasar Percaya pada Stabilitas Fundamental Emiten Indonesia

Rabu, 26 Februari 2025 - 15:58 WIB

Sustainability Report & Annual Report: Solusi Waktu yang Semakin Sempit dan Deadline OJK Sudah di Depan Mata

Minggu, 16 Februari 2025 - 07:30 WIB

Prabowo Subianto Imbau Harga Tiket Pesawat dan Haji Harus Turun: Rakyat Harapkan Hasil Nyata!

Kamis, 19 Desember 2024 - 11:53 WIB

Hingga 31 Januari 2025, Persrilis.com Beri Diskon 50 Persen di 150+ Portal Berita Jaringan Sapulangit Media

Rabu, 18 Desember 2024 - 09:10 WIB

Otoritas Jasa Keuangan Cabut Izin Usaha PT Bank Perkreditan Rakyat Kencana yang Beralamat di Kota Cimahi

Selasa, 17 Desember 2024 - 14:20 WIB

Wamendag Sebut Upaya Tingkatkan Daya Beli, 800 Merek Dagang Produk Berikan Diskon Akhir Tahun

Selasa, 10 Desember 2024 - 13:30 WIB

Pusatsiaranpers.com Pasarkan Placement Publikasi Press Release Super Hemat di 500+ Media Online

Berita Terbaru